
Keterlibatan Sektor Swasta dalam Layanan Kesehatan
Berbagai faktor seperti meningkatnya populasi yang semakin menua dan penyakit tidak menular yang menimbulkan biaya besar pada kantong setiap individu dan anggaran kesehatan masyarakat mendorong meningkatnya permintaan untuk layanan kesehatan di Asia dan Pasifik. Sebagian besar pemerintah kekurangan kapasitas layanan dan sumber daya untuk mengatasi permintaan yang terus meningkat ini lantaran kendala fiskal dan kelembagaan. Kesenjangan tersebut telah memberikan peluang bagi sektor swasta untuk memperluas operasinya dan memperkuat peran integral dalam penyediaan layanan kesehatan. Selama bertahun-tahun, sektor swasta telah menunjukkan upaya dalam menyediakan kapasitas layanan yang lebih besar, daya tanggap layanan, meningkatkan jangkauan, akses, pilihan dan jenis layanan.

